Rabu, 02 Desember 2020

Life Hacks Untuk Kaum Rebahan Produktif Supaya Tetap Sehat

Life Hacks Untuk Kaum Rebahan Produktif Supaya Tetap Sehat
Sumber Gambar Indozone

Elbombay -- Mungkin Anda sempat mengira bahwa hobi rebahan hanya akan membuat Anda punya kondisi kesehatan yang buruk saja, padahal semua yang suka rebahan bisa menjadi kaum rebahan produktif. Produktif tak hanya soal dari yang menganggur menjadi bekerja, dari yang berpenghasilan kecil menjadi penghasilan besar saja. Namun produktif juga soal menjadikan kondisi kesehatan yang tadinya buruk menjadi baik-baik saja.


Ada beberapa hal yang bisa dilakukan mereka yang suka rebahan untuk menjadi kaum rebahan produktif yang tetap sehat. Tetap sehat selama mungkin selagi punya hobi rebahan pasti pernah jadi keinginan Anda. Langsung saja wujudkan keinginan ini supaya hobi rebahan bisa tetap jalan.


Life Hacks Kesehatan Untuk Anda yang Suka Rebahan

Apa yang harus Anda lakukan selagi punya hobi rebahan namun tetap sehat ada beberapa hal. Mulai dari hal yang bisa dilakukan sebagai pengawal kegiatan, di tengah hari, malam hari, hingga yang seharusnya dilakukan terus-menerus dalam satu hari.


Sebagai pengawal hari sebaiknya Anda buat jadwal yang berisi kegiatan atau rutinitas apa saja yang akan dilakukan di hari itu. Ini akan membantu untuk Anda yang pelupa, namun juga bisa menjadi usaha untuk menuju kondisi badan lebih sehat. Sebab dengan tahu apa yang harus dilakukan, Anda menjadi tahu kapan saatnya tidur dan kapan saatnya tidak.


Setelah membuat jadwal di pagi hari, Anda akan melaksanakan isi jadwal tersebut. Seiring berjalannya waktu, pastikan Anda untuk tetap banyak minum air putih. Penting untuk memastikan tubuh terhidrasi meskipun banyak kesibukkan di hari itu adalah untuk rebahan saja. Kaum rebahan produktif bisa lebih produktif jika tidak lupa minum air putih.


Rutinitas Produktif Meski Hobi Rebahan

Produktifnya kaum rebahan memang bisa tercermin dari rutinitas ini. Sebab jika tubuh selalu terhidrasi, tidak akan ada namanya badan terasa lemah, selalu merasa malas, dan kecil kemungkinan untuk punya kelebihan berat badan.


Meskipun Anda suka rebahan dan banyak waktu dihabiskan dengan melakukannya, bukan berarti Anda tidak harus menjaga pola tidur. Tetap tidur selama 8 jam adalah kunci menjadi kaum rebahan produktif, jangan sampai kurang atau lebih. jika kurang maka akan ada proses-proses tubuh yang terganggu atau terhambat, dan jika lebih maka sulit untuk mengatakan diri Anda sebagai kaum rebahan produktif karena lebih banyak tidur.


Selain membuat jadwal kegiatan, rutin minum air putih, dan menjaga pola tidur, masih ada lagi yang harus dilakukan, yaitu untuk rutin berolahraga. Kabar baiknya, olahraga tak melulu harus dilakukan dengan beranjak dari tempat tidur. Sudah banyak sport hacks yang menjadikan seseorang bisa berolahraga meski dalam posisi tidur.


Jika tidak, maka tetap lakukan saja olahraga sebagaimana mestinya, yaitu dengan bangkit. Bisa dibuat rutinitas baru berolahraga supaya Anda tetap sehat meski suka rebahan. Seperti misalnya menjadwalkan olahraga satu kali dalam seminggu atau satu kali dalam tiga hari. Tidak masalah jika Anda mengawalinya dengan satu kali saja dalam satu minggu, setidaknya hal ini sudah memberikan perubahan dan bisa benar-benar rutin.


Selalu memenuhi kebutuhan nutrisi adalah saran yang selanjutnya. Misalnya dengan selalu makan sayuran dan buah-buahan, mereka semua bisa membantu Anda tetap sehat meski suka rebahan. Proses metabolisme dalam tubuh tetap akan berjalan dengan baik jika nutrisi sudah terpenuhi. Juga jadwalkan untuk minum susu meskipun saat ini Anda adalah orang dewasa. Sebab salah satu asupan yang ada di 4 sehat 5 sempurna adalah susu. 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar